Sumbawa Besar, KA.
Kendati menang di Race 1, Jorge Prado harus puas di Podium 2 MXGP Samota Sumbawa NTB 2023 yang digelar, Minggu (25/06/2023).
Pembalap yang tergabung di Tim Red Bull GasGas Factory Racing asal Spanyol tersebut hanya mampu finis diposisi tiga di Race 2 MXGP Samota, dengan catatan waktu 36 menit 11 detik.
Sementara Romain Febvre meski menduduki posisi 2 di Race 1 dapat tampil sempurna di Race 2 dengan catatan waktu 35 menit 57 detik dan sukses mengumpulkan 25 poin.
Pembalap yang tergabung di Tim Kawasaki Racing Team MXGP asal Francis ini sukses meraih Juara 1 di Race 2 dan dapat berdiri di Podium 1 MXGP Samota Sumbawa.
Sedangkan untuk posisi ketiga diduduki Jeremy Seewer asal Swiss dari Tim Yamaha Monster Energy dengan catatan waktu 36 menit 11 detik dan mengumpulkan 20 poin.
Adapun pembalap Indonesia Hilman Maksum yang menempati posisi 17 di Race 1 menurun ke posisi 18 di Race 2 dan mengumpulkan 4 poin saja. (KA-01)