Patroli Skala Besar, Puluhan Pengunjung Tongkrongan di Rapid Tes

Sebarkan:

 

Sumbawa Besar, KA.

Semakin meningkatnya angka penderita covid-19, satgas Kabupaten  Sumbawa terus berupaya memutus mata rantai penyebaran virus mematikan tersebut. 

Satpol PP Sumbawa bersama Polri, TNI, Dikes, Rafi menggelar patroli gabungan skala besar, Sabtu malam (23/01/2021).


Patroli gabungan kali ini menyasar sejumlah tempat usaha/tongkrongan, yakni sejumlah kafe dan  Taman Kota yang tersebar di Kecamatan Sumbawa, Untir Iwis dan Labuhan Badas.

Kasat Pol PP  Sumbawa, H. Sahabuddin kepada awak media menyebutkan, patroli gabungan berskala besar ini melibatkan puluhan personil Pol PP, TNI-Polri, Dikes Sumbawa, RAFI dan Diskomfotik. 

“Patroli gabungan ini menyasar sejumlah tempat usaha di tiga kecamatan, sebagai upaya menekan dan memutus mata rantai penyebaran covid-19,” ujar Kasat.

Sejumlah pengunjung maupun pemilik tempat usaha, sambung Kasat, menjalani rapid tes antigen, terutama pengunjung yang tidak menggunakan masker dan jaga jarak serta pemilik tempat usaha yang tidak mengindahkan prokes covid -19.

Adapun jumlah pengunjung yang menjalani rapid tes antigen, yakni Taman Mangga  7 orang, Bascame Sernu 7 orang, Kafe Covie 13 orang, Kopi Ruang Hati 16 orang, Milkybo Bale Jadi 4 orang, Ruang Temu 1 orang, Kafe Mokhe 11 orang. 

 “Sebanyak 58 orang yang di rapid tes antigen di tempat, Alhamdulilah hasilnya semuanya negative,” tukasnya.

Sedangkan tim 2, kata Kasat, menyasar tongkrongan  di Taman Genang Tenis, Pantai Jempol, Saliper Ate, sejumlah  café di wilayah Batu Gong.

“Selain melakukan rapid tes, petugas juga memberikan himbauan kepada pengelola maupun pengunjung untuk mematuhi prokes covid 19 serta memberikan masker gratis,” pungkasnya.(KA-01)


Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini