Gelar Juara Dunia 2019 Pantas untuk Marquez dan Repsol Honda

Sebarkan:

Marc Marquez dan Repsol Honda sudah mengunci gelar juara dunia MotoGP 2019. Raihan itu disebut sebagai hasil yang pantas untuk keduanya.
Marquez mengunci gelar juara dunia 2019 setelah memenangi MotoGP Thailand. Dalam dia balapan di sirkuit Buriram, Minggu (6/10/2019), Marquez menang setelah menyalip Fabio Quartararo di lap terakhir.
Dalam sebuah trek lurus, Marquez menunjukkan bahwa tenaga motor Honda lebih unggul dibandingkan milik Yamaha.
Marquez memuji kinerja seluruh tim Repsol Honda atas keberhasilan meraih gelar juara dunia kedelapan di sepanjang kariernya sebagai pebalap.
"Itu seperti yang saya impikan. Setelah kejuaraan, saya tahu itu akan sulit, setelah terjatuh...Fabio mempunyai sedikit keunggulan. Kami mengambil keuntungan dari top speed," kata Marquez di Marca.
"Saya pikir kami menyudahi tahun seperti yang pantas diraih oleh tim Repsol Honda, dengan satu kemenangan. Dan masih ada empat balapan. Saya bekerja sebaik-baiknya di trek, tapi tanpa mereka itu tak akan mungkin," dia menambahkan.
Musim ini, Marquez tampil dominan. Dia mencatatkan sebanyak sembilan pole position. Selain itu, Marquez juga memenangi sebanyak sembilan dari 15 seri yang sudah digelar.(dts)
Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini