Bupati KSB Ungkap Makna Tema Harla ke - 20 KSB

Sebarkan:

Taliwang, KA.

Bupati Kabupaten Sumbawa Barat Dr. Ir. H W Musyafirin, MM  mengungkap makna di balik tema peringatan Harla ke- 20 KSB tahun 2023. Tema KSB ' Juara' menurutnya tidak  hanya berkenaan dengan prestasi tetapi mengandung makna semangat, etos kerja, kreatifitas, inovasi, kompetitif dan pola pikir progresif yang dimiliki masyarakat KSB dalam meraih cita-cita dan harapan. 

"  Sejumlah keberhasilan  yang telah diraih tahun ini mengartikan KSB kini telah  bertransformasi sebagai kabupaten tersukses di Provinsi NTB melalui berbagai prestasi yang berhasil diraih," ungkap Bupati dalam sambutannya pada pelaksanaan  upacara memperingati hari lahir KSB yang  ke 20, di halaman  kantor Graha Fitrah, KTC, Senin, 20/11/2023. 

Semangat ' Juara ' ini lanjut Bupati, mampu diwujudkan dalam berbagai prestasi yang berhasil diraih selama perjalanan panjang kepemimpinannya Bersama Wakil Bupati, Fud Syaifuddin, ST. Mulai dari penurunan angka kemiskinan, penurunan stunting, keberhasilan mengendalikan inflasi daerah periode ke tiga tahun 2023, sistem Monitoring Center for Prevention (MCP) KPK terbaik di Provinsi NTB hingga penghargaan Top 45 Kompetisi Inovasi Pelayanan Publik (KIPP) lingkup kementerian/lembaga, pemerintah daerah, BUMN/BUMD tahun 2023 kategori pelayanan publik terpuji.

‘’Ini tentunya menjadi kado terindah untuk KSB yang kini berusia 20 tahun.  Apa yang telah diraih hari ini, tidak terlepas dari kerjasama dan dedikasi semua pihak. Ini bukti nyata bahwa kebersamaan mampu menciptakan kehidupan yang baik dan berkelanjutan," cetusnya. 

Bupati juga menyebut, prestasi yang berhasil diraih KSB saat ini menjadi bukti bahwa dengan semangat Ikhlas, Jujur dan Sungguh-sungguh (IJS) telah mampu mewujudkan harapan dan keinginan seluruh masyarakat KSB.


"Apresiasi dan ucapan terimakasih saya haturkan kepada seluruh masyarakat  Kabupaten Sumbawa Barat. Saya bersama pak Wabup dan seluruh jajaran Pemerintah Daerah akan terus berikhtiar memberikan pengabdian terbaik untuk KSB," tandas Bupati. (KA.02/Kominfo)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini