KONI KSB Terus Dorong Prestasi Atlet

Sebarkan:

Taliwang, KA.

Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Sumbawa Barat berkomitmen, konsisten dan berupaya mengembangkan prestasi atlet didaerah setempat. Pihaknya tidak ingin lagi memperoleh prestasi dengan cara-cara seperti  menemukan atlet tanpa desain dan tidak ada generasi penerusnya.

“Tidak ada prestasi yang dicapai secara instan, dibutuhkan pembinaan jangka panjang yang terencana, terstruktur dan berkesinambungan,” kata Ketua KONI Sumbawa Barat, Muhammad Rizal, S.Sos. 

Menurutnya, olahraga di Kabupaten Sumbawa Barat akan berkembang pesat jika setiap pengurus KONI maupun Koordinator Olahraga  dapat bersinergi dengan semua kalangan.

Dikatakannya, keberhasilan KONI membina atlet akan ditentukan oleh prestasi pada semua cabang olahraga. Makanya, pembinaan, dan pengelolaan organisasi harus menjadi perhatian serius para pengurus.

"KONI sebagai wadah berhimpunnya cabang olahraga mempunyai peran dan fungsi yang strategis dalam memajukan olahraga, khususnya di Kabupaten Sumbawa Barat," ujar dia.

Karena itu, pihaknya akan senantiasa mendorong agar prestasi para atlet meningkat melalui KONI. 

“ Tidak kecuali juga harus melakukan lompatan-lompatan strategis untuk meraih prestasi, memiliki ide-ide segar, inovatif dan peduli terhadap upaya-upaya memajukan dunia olahraga,”pungkasnya.(KA-02)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini