Pelantikan Bupati dan Wabup KSB Terpilih Digelar Terbatas

Sebarkan:

Taliwang, KA.

Bupati dan Wakil Bupati terpilih Kabupaten Sumbawa Barat hasil Pemilukada 9 Desember lalu, Dr. Ir HW Msyafirin, MM - Fud Syaifuddin, ST (F3) dipastikan  akan dilantik oleh Gubernur NTB Dr. H. Zulkiflimansyah, SE., M.Sc. di Kantor Gubernur Mataram NTB , Jumat (26/2/21). 

Hal tersebut disampaikan langsung Wakil Bupati KSB terpilih, Fud Syaifuddin, ST setelah sebelumnya menerima surat keputusan Menteri Dalam Negeri No 131.52-253 tahun 2021 tentang pengangkatan Kepala Daerah dan Wakil Kepala Daerah hasil pemilihan kepala daerah tahun 2020. 

" Ya, Mendagri telah menyetujui untuk melaksanakan pelantikan secara tatap muka. Pelaksanaannya terpusat di kantor Gubernur," ungkap Fud, saat dikonfirmasi, Rabu (24/2/21). 

Pelantikan akan digelar secara terbatas. Pelantikan hanya akan diikuti secara langsung  oleh Bupati dan Wakil Bupati terpilih didampingi istri. Sementara tamu undangan dibatasi dengan menerapkan protokol kesehatan yang ketat.

"Teknis pelantikan tentu sudah  diatur pihak Pemerintah Provinsi. Tapi yang jelas pesertanya akan dibatasi," jelasnya.  

Terkait pelaksanaan pelantikan, Fud mengimbau kepada seluruh masyarakat maupun jajaran Pemerintah Kabupaten Sumbawa Barat, selain Bupati dan Wakil Bupati, agar tidak ikut serta ke Mataram. 

"Kita masih berperang melawan Covid-19, semoga situasi ini bisa dipahami oleh semua pihak, baik itu pendukung, partai politik, serta seluruh elemen masyarakat yang telah menyukseskan pilkada kemarin," katanya.

Sebelumnya, pelantikan rencananya akan digelar secara virtual di daerah masing-masing pasangan calon terpilih.  Namun, karena dikhawatirkan akan menyebabkan berkumpulnya masyarakat pada saat pelantikan maka digelar secara langsung di Mataram.

"Olehnya itu dialihkan ke Mataram dengan Penerapan Protokol Kesehatan yang sangat ketat," pungkasnya.

Diketahui, selain pasangan F3, ada tiga Kepala Daerah terpilih lainnya yang juga akan mengikuti pelantikan yakni Kabupaten Dompu, Kota Mataram dan Kabupaten Lombok Utara.(KA-02)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini