Hebat, Realisasi Pajak Kendaraan UPTB-UPPD Sumbawa Lampaui Target

Sebarkan:

 

Sumbawa Besar, KA.

Kabupaten Sumbawa hingga saat ini masih menjadi salah satu daerah di NTB yang memiliki kendaraan bermotor baik roda dua dan roda empat terbanyak yakni 119.384 unit.

“Jumlah tersebut, termasuk 2.988 unit kendaraan dinas,” ungkap Kepala Unit Pelaksana Teknis Badan Unit Penerimaan Pajak Daerah (UPTB-UPPD) Sumbawa melalui Kasi Pembayaran dan Penagihan Pajak Daerah Sofyan SH, di ruang kerjanya, Kamis (19/11/2020).

Jika melihat data tersebut, sambung Sofyan,  tidaklah mengherankan jika realisasi pendapatan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) maupun Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (BBNKB) hingga 19 Nopember 2020 ini melampui target.

“Realisasi PKB maupun BBNKB hingga 19 November ini meningkat signifikan mencapai 107,75 persen untuk menunjang pendapatan kas daerah,” terangnya.

Realisasi pajak kendaraan ini, sambung Dea Tuk, sapaan akrab pejabat muda low profil ini, tidak terlepas dari tingginya kesadaran masyarakat wajib pajak di daerah ini untuk membayar kewajibannya.

“Kendati masih dilanda pandemi Covid-19 yang berdampak pada pendapatan masyarakat, justru wajib pajak tetap taat membayar pajak kendaraan. Ini patut diacungi jempol dan menjadi contoh yang baik,” tukasnya.

Dari hasil evaluasi, kata Sofyan, jumlah obyek kendaraan bermotor roda dua maupun roda empat yang telah melakukan tanda daftar ulang (TDU) sebanyak 67.642 unit kendaraan, dengan target PKB tahun 2020 sebesar Rp 29.752.000.000 telah berhasil direalisasikan Rp 32.060.006.429 atau mencapai 107,75 persen. 

Sedangkan untuk BBNKB dari target sebesar Rp 25.232.456.400 terealisasi sebesar Rp 21.655.696.078 85,82 persen.

“Kendati ditengah pandemi, justru realisasi pajak kendaraan meningkat jika dibandingkan bulan yang sama tahun 2019 lalu,” tukasnya.

Dijelaskan, dari kumulatif target total penerimaan Pajak Kendaraan Bermotor maupun Bea Balik Nama Kendaraan Bermotor (PKB-BBNKB) di Kabupaten Sumbawa yang dibebankan tahun 2020 mencapai Rp 54 Miliar lebih. Hingga 19 Nopember 2020 telah terealisasi mencapai Rp 53 Miiar lebih.

“Sisanya akan terus digenjot hingga akhir tahun anggaran. Kami sangat optimis akan mampu mencapai target tersebut,” tukasnya.

Karenanya, pihaknya terus berupaya dengan seluruh kekuatan dan sumberdaya yang ada untuk terjun ke lapangan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, baik itu melalui Drive Thrue di Kecamatan Alas, Labuan Sumbawa dan Kecamatan Plampang. Termasuk juga Samsat Tenda dan lima kendaraan mobil Samsat Keliling (Samling) yang selalu siap berkeliling kota maupun pelayanan hingga ketingkat Kecamatan, melalui callphone menggunakan sistem jemput bola serta melalui operasi gabungan (Opsgab) bersama pihak terkait.


Sebagai bentuk apresiasi dan terima kasih kepada para wajib pajak, sambungnya, Pemprov NTB melalui Bapenda NTB melaksanakan Gebyar Pajak 2020 selama dua hari 20-21 Nopember mendatang.

“Kami menyediakan hadiah undian berupa sepeda motor, sepeda, kulkas, kompor gas, kipas angin dan sejumlah hadiah hiburan lainnya, baik itu dari Bapenda NTB bersama UPTB-UPPD Sumbawa yang juga didukung dari Pemda Sumbawa, PT Bank NTB Syariah dan mitra dealer kendaraan,” pungkasnya.(KA-01)


Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini