Ribuan Pendukung Siap Antar Pasangan H.Mo-Novi Mendaftar ke KPU

Sebarkan:

Sumbawa Besar, KA.

Sedikitnya ribuan pendukung ikut serta mengantar bakal pasangan calon Bupati dan wakil bupati Sumbawa, Drs H. Mahmud Abdulllah-Dewi Noviany, SPd M.Pd (Mo-Novi) untuk mendaftar ke KPU Sumbawa, Jumat (04/09/2020). 

Ketua Tim Pemenangan H.Mo-Novi, Sembirang Ahmadi, kepada awak media saat Jumpa Pers, di Pendopo wakil Bupati Sumbawa, Kamis malam (03/09/2020), menyebutkan, pihaknya sudah berkordinasi dengan KPU Sumbawa dan pihak keamanan, sekitar 1.000 hingga 1.500 orang dari unsure Parpol pengusung dan pendukung, sayap sayap relawan  ikut serta mengantarkan pasangan H.Mo-Novi mendaftar ke KPU.

“Titik start kami dari lapangan Pahlawan sekitar pukul 09.00 wita kami mendaftar ke KPU diantar oleh sekitar 1.000 hingga 1.500 pendukung,” ungkapnya.

Diakui polistisi PKS ini, hingga saat ini pasangan H.Mo-Novi telah mengantongi surat dukungan (B-1.KWK) dari parpol pengusung, diantaranya, dari PKS, Nasdem, Golkar, Berkarya dan terakhir masih dalam perjalanan dari PKB. 

“Ada juga partai pendukung PBB ikut serta mendaftar besok,” tukasnya.

Alasan dipilihnya hari Jumat untuk mendaftar, kata bakal calon bupati H.Mo, memang karena pihaknya mengusulkan sebagai pasangan yang pertama mendaftar ke KPU.

“Selain itu sebagai ummat Muslim, bahwa  hari Jumat adalah hari yang agung,  kita mengambil berkah dari hari Jumat ini,” ucapnya.

Sembirang Ahmadi menambahkan, dipilihnya hari Jumat, karena  pasangan H.Mo-Novi sejauh ini paling siap dari segi administratif.

“Kenapa harus menunggu sampai hari terakhir kalau persyaratan sudah lengkap. Selain itu juga alasan syari, hari jumat hari yang agung dalam Islam, sehingga kami berupaya mencari berkah di hari Jumat,” tandasnya.

Soal massa pendukung, pihaknya tetap berkordinasi dengan KPU termasuk soal unsure mana saja yang bisa masuk ke ruang pendaftaran, halaman dan  diluar pagar  KPU, tentunya juga dengan mengedepankan dan tetap disiplin mematuhi protocol covid 19, menggunakan masker, jaga jarak dan sebagainya. 

Disinggung soal hasil survey, Sembirang mengakui hasil survey internal beberapa bulan terakhir bahwa pasangan H.Mo-Novi masih berada di puncak liga Pilkada.  

“Survey versi kami beberapa bulan ini, pasangan H.Mo-Novi masih dipuncak liga Pilkada. Survey itu hanya penjajakan, namun survey sesungguhnya nanti setelah semua calon masuk. Kalau yang sekarang kami anggap peta jalan  sebagai dasar kami mengatur strategi dan sebagainya. 

Berbicara strategi semua unsure yang hadir malam ini, termasuk semua unsur parpol pengusung dan pendukung adalah untuk meracik strategi untuk mempertahankan top liga pilkada dari babak penyisihan hingga babak final.

 “Kami berharap hingga babak final kami menjadi pengumpul poin terbanyak, pilkada bukan persaingan sikut menyikut, tapi perlombaan adu banyak mengumpulkan poin. Jadi tidak perlu kita saling menyudutkan dan saling merendahkan satu sama lainnya. Kita hormati sahabat sahabat kita yang lain, sebab mereka juga adalah putra putri terbaik Kabupaten Sumbawa, mari kita berlomba dengan cara cara yang sehat,” ungkap anggota DPRD NTB asal PKS ini.(KA-01)


Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini