HUT ke 61, NTB Raih Berbagai Keberhasilan Pembangunan

Sebarkan:

Sumbawa Besar, KA.
Sebagai bagian dari Provinsi NTB, Kabupaten Sumbawa turut merayakan HUT NTB ke 61 tahun 2019. Perayaan dituangkan melalui pelaksanaan upacara yang digelar di halaman kantor Bupati Sumbawa pada Selasa (17/12). Upacara itu juga dirangkaikan dengan peringatan Hari Bela Negara ke 71.
Dalam kegiatan itu, Wakil Bupati Sumbawa - H Mahmud Abdullah bertindak sebagai inspektur upacara, dan membacakan sambutan tertulis Gubernur NTB - H. Zulkieflimansyah. Dalam sambutan itu dipaparkan berbagai keberhasilan pembangunan di NTB.
Diungkapkan, NTB kini sudah tidak lagi sama dengan sepuluh atau dua puluh tahun yang lalu. Di Hari Ulang Tahun ke-61 ini, NTB telah mencatatkan begitu banyak capaian menggembirakan antara lain, NTB akan menjadi Tuan Rumah Moto GP, NTB akan menjadi tempat berdirinya pabrik minyak kayu putih terbesar di dunia, atlet-atlet NTB mempersembahkan medali demi medali di ajang-ajang berkelas internasional. NTB kini juga tengah mendorong program-program unggulan seperti Tata Ruang Berkelanjutan, NTB Zero Waste, Bank Sampah, Penataan Geopark, Taman Asri, dan Hutan Produktif. ‘’Semua yang telah dicapai tersebut bukan karya satu atau dua orang, melainkan buah kerja kolektif dari seluruh warga NTB dan seluruh Pemimpin NTB terdahulu,’’ tuturnya.
Pada upacara tersebut juga dilakukan penyematan tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya secara simbolis kepada Desire Jadi (Kabid Ketentraman dan Ketertiban Umum Masyarakat pada Satpol PP Sumbawa), Arfansyah (Kabag Umum Setda Sumbawa), dan Arief Hidayat (Sekretaris BKPP Sumbawa).
Pada tahun 2019, sebanyak 140 PNS di Lingkup Pemerintah Kabupaten Sumbawa mendapatkan anugerah tanda kehormatan Satyalancana Karya Satya sebagai penghargaan kepada PNS yang telah bekerja dengan penuh kesetiaan kepada Pancasila, UUD 1945, Negara dan Pemerintah serta dengan penuh pengabdian, kejujuran, kecakapan dan disiplin secara terus-menerus. Tanda kehormatan tersebut diberikan berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor : 1/TK/TAHUN 2019 Tanggal 9 Januari 2019. Adapun rincian jumlah penerima penghargaan yaitu 52 orang untuk Satyalancana Karya Satya XXX Tahun, 59 orang untuk Satyalancana Karya Satya XX Tahun, dan 34 orang untuk Satyalancana Karya Satya X Tahun. (KA-01)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini