Refleksi Akhir Tahun 2021, Ini Arahan Menkum HAM Yasonna Laoly

Sebarkan:

Sumbawa Besar, KA

Jajaran Kantor Imigrasi Kelas II TPI Sumbawa Besar Kanwil Kemenkumham NTB mengikuti kegiatan Refleksi Akhir Tahun 2021 Kementerian Hukum dan HAM RI yang digelar secara virtual, Rabu (29/12/2021).


Kegiatan diawali dengan pemutaran video profil dan sejarah kemenkumham, dilanjutkan dengan doa acara dan pemutaran video refleksi akhir tahun yang berisi tentang kilas balik kinerja kemenkumham selama Tahun Anggaran 2021. 

Dalam sambutannya Menteri Hukum dan HAM RI, Yasonna H. Laoly yang menyampaikan refleksi akhir tahun ini sebagai wujud akuntabilitas dan transparansi atas pelaksanaan kinerja Kemenkumham RI selama Tahun Anggaran 2021.

 “Tahun 2021 ini adalah tahun yang berat untuk kemenkumham, namun kita semua optimis bahwa kita mampu keluar dari krisis ini,"  tegas menkumham.


Kementerian Hukum dan HAM RI sepanjang Tahun 2021 telah berhasil meraih sejumlah prestasi, diantaranya 10 kali meraih predikat Opini WTP (Wajar Tanpa Pengecualian) dari Badan Pemeriksa Keuangan, 6 satker penerima predikat WBBM dan 49 satker penerima WBK Tahun 2021 dari Kementerian PAN-RB, Penghargaan KPK kepada Kemenkumham atas pelaporan dan pengendalian gratifikasi hingga penghargaan Pemimpin Perubahan Pembangunan Zona Integritas Tahun 2018 s.d. 2021 yang diraih oleh Menkumham RI Yasonna H. Laoly.

Atas berbagai capaian dalam peningkatan kinerja, Menkumham RI memberikan aspresiasi kepada seluruh insan pengayoman yang telah berkontribusi memberikan dedikasi sepenuhnya mendorong Kemenkumham “Berkelas Dunia”. 

"Pada masa yang penuh ketidakpastian akibat pandemi covid-19, memicu semangat Kemenkumham untuk terus berinovasi menghadirkan layanan publik optimal guna menjawab kebutuhan masyarakat," pungkasnya.(KA-04)

Sebarkan:
Komentar

Berita Terkini